Posted by Njsg VanDalize
Minggu, 04 Maret 2012
0 comments
Tak bisa dipungkiri lagi, sekarang ini blog sebagai suatu fenomena yang lagi naik daun dan banyak dibicarakan. Siapa seh di tahun ini yang tidak punya blog? :) ketingalan zaman sekali,, apa kata dunia?
Di Indonesia sendiri yang memakai blogger.com untuk tempat berteduhnya sebanyak 572.000 (per 13-01-2008) itu yang hanya di blogger.com, lalu yang ada di wordpress.com, multiply.com dan masih banyak lagi penyedia blog gratisan. Geliat penyedia blog gratisan itu juga mulai muncul di Indonesia, tenggok saja Detikcom dengan blogdetik.com, dan masih banyak lagi media-media yang mengejar calon blogger untuk mengunakan jasanya.
Salah satu fungsi search engine bagi kita, pemilik blog adalah untuk memperkenalkan blog kita karena search engine akan membawa pengunjung ke blog kita (pengunjung yang nyasar ke blog kita terbawa arussearch engine). Untuk pengguna internet adalah mempermudah mencari informasi yang diinginkannya, bayangkan saja seandainya tidak ada search engine atau mesin pencari betapa sulitnya mencari informasi yang dikehendaki. Informasi banyak tapi sulit dicari, ibarat pepatah mencari jarum di tumpukan jerami.